Pusat Edukasi Brand  - Evermos

Statistik Penjualan Brand

Sebagai bentuk peningkatan pelayanan terhadap Brand Partner, per Oktober 2021 Evermos telah menyediakan update fitur terbaru di Brand Dashboard, yakni tampilan terbaru menu Statistik. Melalui update terbaru ini, Anda dapat melakukan pengecekan yang lebih detail terkait performa penjualan anda selama di Evermos.




Berikut ini panduan penggunaan menu Statistik Brand Dashboard.

Dimana saya bisa melihat statistik brand versi terbaru?


Setelah berhasil login ke brand dashboard dengan akun brand / reseller anda, klik menu Statistik. 


 
        

Apa saja informasi yang dapat saya lihat pada statistik brand versi terbaru?


Pada menu Statistik versi terbaru, anda dapat melihat dua bagian performa brand, yaitu performa penjualan serta performa produk. Anda juga dapat melihat ringkasan performa brand pada bagian atas halaman statistik.


Untuk melihat statistik berdasarkan periode tertentu yang anda inginkan, ubah tanggal pada filter yang telah tersedia di bagian atas halaman statistik. 

Anda juga dapat mengunduh setiap informasi yang ditampilkan di statistik, dengan menekan icon unduh seperti pada gambar dibawah :


Pada ringkasan performa brand, anda dapat melihat ringkasan dari total omset penjualan, jumlah kuantiti produk terjual, presentasi pesanan sukses (pesanan yang berhasil diterima oleh konsumen) serta nilai rata-rata penilaian produk anda.



Pada bagian performa penjualan anda dapat melihat beberapa bagian diantaranya:

    Anda dapat melihat tren atau visualisasi data total omset penjualan dari brand anda pada periode yang anda pilih. Jika ingin melihat tren dalam bentuk periode tahunan anda dapat mengubah periode menjadi YEAR pada filter di atas halaman statistik. Anda juga dapat melihat total omset berdasarkan kategori produk anda dengan bentuk persentase piechart.

    Total transaksi menampilkan jumlah atau total transaksi anda dalam periode waktu yang anda pilih. Anda juga dapat melihat total transaksi berdasarkan kategori produk anda dengan bentuk persentase piechart.

Daftar transaksi brand memperlihatkan daftar transaksi dari brand anda beserta keterangan pendukung transaksi seperti nama pemesan, harga dan ekspedisi yang dipilih.

Pada bagian refund dan return, anda dapat melihat informasi jumlah transaksi anda yang berstatus refund maupun retur serta detail produk dan nominal produk refund / retur.




Pada performa produk, terdapat beberapa bagian diantaranya:

Sama seperti menu statistik versi lama, anda dapat melihat produk terlaris anda berdasarkan total omset penjualan dan jumlah kuantiti yang terjual. Untuk mengurutkan berdasarkan item total omset atau kuantiti, tekan tanda panah pada setiap judul kolom yang tersedia. 

    Daftar performa produk memperlihatkan berapa kali produk anda dibagikan atau dilihat oleh reseller di aplikasi Evermos.

    Anda dapat melihat nilai rata-rata penilaian produk anda berdasarkan 4 penilaian, yaitu penilaian terhadap pengiriman, ketersediaan stok, harga dan kualitas produk.

    Pada daftar penilaian produk, anda dapat melihat penilai beserta keterangan yang diberikan penilai produk anda.

    Evermos memberikan rekomendasi restok produk dari brand anda, terutama untuk produk-produk yang pergerakan penjualannya cepat. Anda dapat melihat jumlah stok dari produk anda saat ini, serta melihat jumlah rekomendasi stok yang dapat anda perbaharui.