Pusat Edukasi Brand  - Evermos

Kriteria Produk Evermos

Produk-produk yang diupload di platform Evermos harus memenuhi standar yang ditetapkan oleh Evermos, sebagai berikut:

Berikut adalah kriteria produk yang tidak dapat diupload di Platform Evermos:

  1. Produk Makanan dan Minuman yang tidak memiliki legalitas berupa sertifikasi Halal MUI dan sertifikasi BPOM / PIRT.

  2. Produk Kesehatan dan Kecantikan yang tidak memiliki legalitas berupa sertifikasi Halal MUI dan sertifikasi BPOM.

  3. Produk tiruan / tidak memiliki izin merek dagang dari pemilik merek dan melanggar hak cipta.

  4. Produk yang mengandung unsur gambar atau karakter yang tidak memiliki lisensi.

  5. Produk yang memiliki lambang / logo diluar syariah Islam.

  6. Produk rusak / produk kadaluarsa.

  7. Produk yang tidak memiliki lisensi SNI sesuai Daftar SNI Wajib Badan Standardisasi Nasional (BSN

  8. Produk pakaian anak / bayi di bawah 3 tahun yang tidak memiliki lisensi SNI.

  9. Produk elektronik yang tidak dilengkapi garansi.

  10. Produk buku yang berkaitan dengan hak cipta yang tidak melampirkan bukti hak cipta.

  11. Produk layanan travel yang tidak memiliki legalitas PPIU.

  12. Produk yang tidak memiliki izin edar.


Foto Produk Evermos

Persyaratan untuk foto produk-produk Evermos dapat dilihat pada tabel berikut:

Berikut adalah contoh foto produk yang sesuai dan tidak sesuai dengan standar Evermos:

Brand Partner disarankan untuk memilih foto terbaik dari list foto produk yang ada untuk meningkatkan ketertarikan dan minat Reseller dalam menjualkan produk-produk yang ada. 

 

Deskripsi Produk Evermos

Berikut adalah contoh deskripsi produk yang sesuai dengan standar Evermos:

   


 

Evermos mengawasi seluruh produk yang di-upload di platform, sehingga seluruh produk yang Anda upload akan melalui proses QC (Quality Control) untuk memastikan produk telah sesuai dengan ketentuan dan standar produk yang ditetapkan Evermos.

Berikut adalah hal-hal yang tidak boleh dilakukan oleh Brand Partner saat mengupload produk:

  1. Menginput harga konsumen di Evermos melebihi harga di marketplace/channel penjualan lain (dengan tujuan untuk menjaga harga pasar tetap sama)

  2. Memasukkan harga di deskripsi dan foto produk

  3. Mencantumkan nama Brand lain di dalam foto produk, kecuali memiliki lisensi sebagai agen resmi

  4. Mencantumkan nama dan logo dari platform lain

  5. Mengupload video profile Brand tanpa ada spesifik produk yang ditawarkan



Lihat juga: